PENGERTIAN METODE MIN MAPPING
Warta Madrasah - Sahabat warta madrasah pada kesempatan ini kita akan mengkaji tentang Pengertian Metode Mind Mapping Metode Mind Mapping disebut juga peta pikiran.
Yakni suatu cara mencatat yang kreatif, efektif, dan secara harfiah akan
memetakan pikiran-pikiran.14 Peta
pikiran membantu siswa menangkap pikiran dan gagasan pada kertas dengan jelas,
lengkap dan mudah.
Baca juga PENGERTIAN SETS DAN KOLABORASINYA DENGAN MIND MAPPING
Baca juga PENGERTIAN SETS DAN KOLABORASINYA DENGAN MIND MAPPING
Metode
ini merupakan visi terhadap keseluruhan otak yang membuat siswa mampu membuat catatan yang menyeluruh
satu pokok bahasan dalam satu halaman. Dengan metode ini siswa akan mudah
mengidentifikasi secara kreatif apa yang telah mereka pelajari dan apa yang
mereka rencanakan dengan dimulai hal yang paling sederhana, misalkan mereka
yang membuat Mind Map yang bertemakan
buah-buahan, maka tema utama adalah buah, selanjutnya buah dikelompokkan lagi,
pengelompokannya berdasarkan warna atau rasanya
sehingga siswa dapat lebih mudah memahami tentang buah.
Mind Mapping (peta pikiran) adalah suatu
metode pencatatan yang berbeda dari bentuk pencatatan secara konvensional.15
Lebih lanjut, peta
pikiran adalah teknik meringkas bahan yang akan
dipelajari dan memproyeksikan
masalah yang dihadapi ke dalam bentuk peta atau teknik grafik sehingga
lebih mudah memahaminya. Tabel 2.1 tentang perbedaan catatan biasa dengan Mind Mapping berikut ini menjelaskan
perbedaan antara catatan tradisional (catatan biasa) dengan catatan pemetaan
pikiran (Mind Mapping)
Tabel 2.1
Perbedaan Catatan Biasa dan Mind Mapping.
Catatan Biasa
|
Peta Pikiran (Mind Mapping)
|
1.
Hanya
berupa tulisan-tulisan saja
2.
Hanya
dalam satu warna
3.
Untuk mereview ulang
memerlukan waktu yang lama
4.
waktu
yang diperlukan untuk belajar lebih lama
5.
Statis
|
1.
Berupa
tulisan, symbol dan gambar
2.
Berwarna-warni
3.
Untuk
mereview ulang diperlukan waktu yang pendek
4.
Waktu yang diperlukan untuk belajar lebih cepat dan efektif
5.
Membuat
individu menjadi lebih kreatif.
|
Dari
uraian tersebut, peta pikiran (Mind
Mapping) adalah suatu teknik mencatat yang mengembangkan gaya belajar
visual. Peta pikiran memadukan dan mengembangkan potensi kerja otak yang
terdapat di dalam diri seseorang. Dengan adanya keterlibatan kedua belahan otak
maka kan memudahkan seseorang untuk mengatur dan mengingat segala bentuk
informasi, baik secara tertulis maupun secara verbal. Adanya kombinasi
warna, simbol, bentuk dan sebagainya memudahkan otak dalam menyerap informasi
yang diterima.
a. Cara
Membuat Mind Map (Peta Pikiran)
Karena mind map begitu mudah dan alami,
bahan-bahan untuk membuat mind map sangatlah sedikit antara lain:
1)
Kertas
kosong yang tak bergaris
2)
Pena
dan pensil warna
3)
Otak
4)
Imajinasi
Cara membuat
Mind Mapping adalah sebagai berikut:
1)
Mulai
dari bagian tengah kertas kosong yang sisi panjang nya diletakkan mendatar. Dimulai dari tengah untuk memberi
kebebasan pada otak agar dapat menyebar ke segala wilayah dan untuk
mengungkapkan dirinya dengan lebih bebas dan
alami.
2)
Menggunakan
gambar atau foto untuk ide sentral. Sebuah gambar dapat memberikan seribu makna
kata dan membantu dalam menggunakan imajinasi. Sebuah gambar sentral akan lebih
menarik, membuat kita tetap lebih fokus, membantu kita berkonsentrasi, dan
mengaktifkan otak kita.
3)
Menggunakan
warna. Bagi otak, warna sama menariknya dengan gambar. Warna membuat mind map lebih hidup, menambah energi
kepada pemikiran kreatif, dan menyenangkan.
4)
Menghubungkan
gambar-gambar utama ke gambar pusat dan hubungkan cabang-cabang tingkat dua dan
tiga ke tingkat satu dan dua, dan seterusnya. Otak bekerja menurut asosiasi.
Otak senang mengingatkan dua atau tiga
atau empat hal sekaligus. Sehingga mind
mapping akan lebih mudah di mengerti
dan di ingat.
5)
Membuat
garis hubung yang melengkung, bukan garis lurus. garis yang berupa garis lurus
akan membosankan otak. Cabang-cabang yang lurus dan organis, seperti cabang
pohon jauh lebih menarik bagi mata.
6)
Menggunakan
satu kata kunci untuk setiap garis. Kata kunci tunggal memberi lebih banyak
daya dan fleksibilitas
kepada mind map. Setiap
kata tunggal atau
seperti pengganda, menghasilkan sederet asosiasi dan hubungannya sendiri.
Penggunaan kata tunggal, akan lebih bebas
dan lebih bisa memicu ide serta pikiran baru.
7)
Menggunakan
gambar. Seperti gambar sentral, setiap gambar bermakna seribu kata. Jadi bila
mempunyai 10 gambar di dalam mind map maka mind map tersebut setara dengan
10.000 kata catatan. 16
b. Kiat-kiat
untuk membuat Mind Mapping (peta pikiran)
Ada
beberapa kiat dalam pembuatan Mind
Mapping (peta pikiran) antara lain:
1)
Di
tengah kertas membuat lingkaran dari gagasan
utama
2)
Menambahkan
sebuah cabang dari pusatnya untuk tiap-tiap poin kunci gunakan pulpen warna-warni.
3)
Menuliskan
kata kunci atau frase pada tiap-tiap cabang, kembangkan untuk menambahkan detail-detail.
4)
Menambahkan
simbol dan ilustrasi.
5)
Menggunakan
huruf kapital
6)
Menulis
gagasan-gagasan penting dengan huruf yang lebih besar.
7)
Menghidupkan
peta pikiran Anda.
8)
Menggarisbawahi
kata-kata tersebut dan gunakan huruf-huruf tebal.
9)
Sikap
kreatif dan berani
10)
Menggunakan
bentuk-bentuk acak untuk menunjukkan poin-poin atau gagasan-gagasan.
11)
Membuat peta pikiran secara horisontal.17
c. Fungsi
Mind Map (Peta Pikiran)
Menurut
Tony Buzan, peta pikiran dapat membantu banyak hal, yaitu :
1)
Merencanakan
2)
Berkomunikasi
3)
Menjadi
lebih kreatif
4)
Menyelesaikan masalah
5)
Memusatkan perhatian
6)
Menyusun
dan menjelaskan pikiran-pikiran
7)
Mengingat
dengan lebih baik
8)
Belajar
lebih cepat dan efisien
Menurut Michael
Michaliko dalam buku Cracking Creative
Mind Mapping, mengatakan bahwa kegunaan peta pikiran adalah :
1)
Mengaktifkan
seluruh otak
2)
Membereskan
akal dari kekusutan mental
3)
Memungkinkan
kita fokus pada pokok bahasan.
4)
Membantu
menunjukkan hubungan antara bagian informasi-informasi yang saling terpisah.
5)
Memungkinkan
kita mengelompokkan konsep, dan membantu kita dalam membandingkan.18
d. Tujuan
Pembuatan Mind map (Peta Pikiran)
Peta
pikiran mengajarkan cara mencatat yang sistematis dan mendorong aliran proses berfikir yang
alami, yakni dengan menciptakan putaran umpan balik yang positif antara otak
dan catatan. Potensi otak menghasilkan gagasan yang sangat tidak terbatas.
Kemampuan ini dicapai secara maksimal jika membiarkan ide mengembara seperti
air yang mengalir, bebas belum ada keinginan untuk menatanya.19
Tujuan
peta pikiran adalah menciptakan atau menangkap pikiran serta data yang dianggap
penting sesuai dengan cara sendiri, sedang membuat catatan merupakan
kegiatan mengorganisasikan pikiran
sendiri (kreativ,
inovatif). Mencatat berarti
meringkas pikiran orang lain seperti diekspresikan dalam buku, artikel, ceramah
dan sebagainya.20
Tujuan membuat Mind Mapping adalah untuk mengingat segala sesuatu yang dipikirkan dalam pikiran yang berangkat dari gagas sentral.
Karena pikiran akan
mengeluarkan gagasan lebih cepat dari yang akan ditulis. Maka tidak boleh ada
waktu sela dalam menulis. Jika berhenti akan melihat pena atau pensil bergetar
diatas kertas. 21
e.
Manfaat Mind Mapping
Ada beberapa
manfaat dalam penggunaan Mind Mapping atau
peta pikiran antara lain:
1)
Fleksibel,
jika seorang pembicara tiba-tiba teringat untuk menjelaskan suatu hal tentang
pemikiran, Anda dapat dengan mudah menambahkannya
ditempat yang sesuai dalam peta pikiran Anda tanpa harus kebingungan.
2)
Dapat
memusatkan perhatian, Anda tidak perlu berfikir untuk menangkap setiap kata
yang dibicarakan. Sebaliknya, Anda dapat berkonsentrasi pada
gagasan-gagasannya.
3)
Meningkatkan
pemahaman, ketika membaca tulisan atau laporan teknik, peta pikiran akan
meningkatkan pemahaman dan memberikan catatan tinjauan ulang yang sangat
berarti nantinya.
4)
Menyenangkan,
imajinasi dan kreativitas Anda tidak terbatas. Dan hal itu menjadikan pembuatan
dan peninjauan ulang catatan lebih menyenangkan22
Demikian Kajian kita tentang Pengertian Metode Mind Mapping. Semoga Bermanfaat.
REFERENSI
12 Ismail,
SM, Strategi Pembelajaran Agama Islam berbasis PAIKEM, (Semarang: RaSAil Media
group, cet.IV, 2009), hlm.20
13Mulyati
Arifin,dkk, Strategi Belajar Mengajar
Kimia, hlm.122-123
14Tony Buzan, Buku Pintar Mind Map, (Jakarta: PT.
Gramedia Pustaka Utama, 2008), Cet.
6, hlm. 4.
15Yovan
P. Putra, Memori dan Pembelajaran Efektif,
(Bandung: CV Yrama Widya, 2008), hlm. 257.
16Tony Buzan, Buku Pintar Mind Map, hlm. 14-16.
17Bobi
De Poter dan Mike Hernacki, Quantum
Theacing Student Success (Bandung: PT. Mizan Pustaka 2003), hlm. 157.
18Tony Buzan, Buku Pintar Mind Map, hlm. 6.
19P.
Pasaribu, T. Lukman, Melipat gandakan
Potensi Otak Teknik Praktis Melejitkan Daya Ingat, (Jakarta: Gramedia
2005), hlm. 69.
20P.
Pasaribu, T. Lukman, Melipat gandakan
Potensi Otak Teknik Praktis Melejitkan Daya Ingat, hlm. 70.
0 Response to "Pengertian Metode Mind Mapping"
Post a Comment